Chat Here

Welcome to peoplewillfindtheway.blogspot.com... Feel free to explore and enjoy!

Hormati Buddha, Anjing Kecil Ber-Anjali

undefinedBhiksu Joei Yoshikuni di Vihara Shuri Kannondo di Okinawa, Jepang, memelihara seekor anjing kecil. Anjing kecil bernama Conan yang berusia 1,5 tahun itu ternyata bisa meniru gerakan bersujud dan ber-anjali menghormat pada Buddha seperti yang dilakukan tuannya. Ketika berita menarik ini tersebar, dengan segera mengundang kedatangan banyak turis.
Conan merupakan anjing yang cerdas, gerakan penghormatan pada Buddha itu hanya dikuasainya dalam waktu beberapa hari. Bhiksu Joei Yoshikuni menjelaskan bahwa Conan biasanya selalu mengikuti kegiatan kebaktian pagi dan sore. Selain porsi normal makan pagi dan malam yang dipersiapkan untuknya, tak ada makanan ekstra untuk Conan agar bersedia melakukan gerakan ritual Buddhis itu. Dengan kata lain, itu semua adalah gerakan alamiah tanpa ada unsur iming-iming.
Bhiksu Joei Yoshikuni kini sedang mengajari Conan untuk bermeditasi, ya sudah tentu bukan meditasi sebenarnya seperti yang kita lakukan. Bhiksu Joei Yoshikuni menjelaskan, “Yang saya lakukan adalah mencoba membuatnya duduk tak bergerak selama saya bermeditasi. Sudah tentu ia tak mungkin bisa duduk bermeditasi dengan melipat kaki seperti yang kita lakukan.”
Sumber: http://aliongz.wordpress.com/2010/08/25/hormati-buddha-anjing-kecil-ber-anjali/

0 comments:

Post a Comment